Seorang perempuan di Mumbai, India, tiba-tiba saja dilecehkan oleh pria mabuk di stasiun kereta di siang hari. Perempuan itu pun melawan dan menyeret pelaku ke kantor polisi, seorang diri!
Prandnya Mandhare tengah dalam perjalanan pulang ketika insiden
ini berlangsung di Stasiun Mumbai. Mahasiswa berusia 20 tahun itu,
terkejut karena serangan itu terjadi sekitar pukul 2.30 siang.
Awalnya Mandhare yakin orang di sekitarnya akan memberikan
pertolongan. Namun pada kenyataannya mereka yang menyaksikan kejadian
itu hanya melihat dan diam.
"Saya terkejut ketika dia datang dan langsung meraba tubuh saya.
Saya mencoba menjauh tetapi dia menahan," ujar mahasiswi jurusan media
itu, seperti dikutip dari metrotvnews.com
"Satu-satunya cara karena tidak ada orang yang membantu, adalah
memukulnya. Jadi dia terkena pukulan tas yang saya bawa," jelasnya.
Mandhare mengaku pria itu dipenuhi aroma alkohol. Karena alasan itu pun dirinya bersumpah untuk menyerah.
"Saya sadar perempuan tidak pernah melaporkan kejadian seperti ini
ke polisi. Tetapi saya bertekad agar dirinya dihukum," tegas Mandhare.
"Dia meminta agar saya melepaskannya dan akan ke kantor polisi
secara sukarela. Saya tidak percaya dengan ucapannya dan tarik
rambutnya, serta menyeretnya ke kantor polisi tanpa ada bantuan dari
siapa pun," ceritanya.
Polisi mengkonfirmasi telah menangkap pria bernama Chavan Chowdee,
terkait dengan kasus ini. Pria berusia 25 tahun itu dikenal sebagai
pencandu narkoba dan alkoholik.
ConversionConversion EmoticonEmoticon